PROGRAM PENDIDIKAN

BIMBINGAN BELAJAR (BIMBEL)
Sarana untuk memberikan pendidikan Agama maupun Akademik kepada anak-anak yatim piatu dan dhuafa yang bertujuan untuk membekali IMTAQ dan mendampingi IPTEK mereka
Pendidikan yang diajarkan meliputi Baca Tulis Al-Quran dan Seluruh bidang studi yang diajarkan di sekolah

YBMI KIDS FUN HOUSE
YBMI menyediakan sarana pendidikan Taman Kanak-Kanak yang diprioritaskan untuk masyarakat kurang mampu
Untuk Sumbangan Pokok Pembangunan (SPP) dan Uang Gedung ditiadakan, akan tetapi kami mengajak para wali murid dan anak didik untuk bersedekah sesuai dengan kemampuan masing-masing

BINA KREATIFITAS DAN KETRAMPILAN (BIKTRAM)
Program ini bertujuan untuk menggali bakat dan mengembangkan kreatifitas anak binaan yayasan melalui ketrampilan yang diajarkan berupa:
1. Menyanyi dan menari
2. Memainkan Angklung
3. Silat
4. Renang